Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates


Iklan Beranda

Listrik Padam hingga 4 Jam, Warga Kalumata Keluhkan Layanan PLN Ternate

Saturday, 3 January 2026 | 21:18 WIB Last Updated 2026-01-03T12:18:14Z

Foto ilustrasi 

Sinarmalut.com,
Ternate - Pemadaman listrik kembali dikeluhkan warga Kota Ternate. Gangguan pasokan listrik kali ini terjadi di RT 17 RW 06, Kelurahan Kalumata, Kecamatan Ternate Selatan, dengan durasi pemadaman mencapai hingga empat jam.


Pemadaman dilaporkan terjadi secara berulang sejak awal tahun 2026. Pada 1 dan 2 Januari 2026, listrik padam sekitar pukul 01.15 WIT dini hari. Sementara pada Sabtu, 3 Januari 2026, pemadaman kembali terjadi pada siang hari, mulai pukul 15.34 WIT hingga sekitar pukul 19.28 WIT.


Salah satu warga setempat, Sukri, mengatakan pemadaman tersebut sangat mengganggu aktivitas warga, terutama pada jam-jam produktif. Tidak hanya berdampak pada aktivitas rumah tangga, sejumlah pelaku usaha kecil di sekitar permukiman juga mengeluhkan kerugian akibat terhentinya kegiatan usaha.


Menurut Sukri, gangguan listrik di wilayah tersebut bukan kali pertama terjadi. Bahkan, sepanjang tiga bulan terakhir di tahun 2025, pemadaman listrik dilaporkan kerap terjadi dengan frekuensi yang cukup tinggi.


“Dalam seminggu bisa dua sampai tiga kali listrik padam, dan anehnya hanya di beberapa rumah saja. Kami minta PLN serius melihat titik ini, karena selalu berulang di lokasi yang sama,” ujar Sukri mewakili warga setempat, Sabtu (03/01/26).


Ia menilai pemadaman yang terus berulang menunjukkan adanya kendala teknis pada jaringan listrik yang belum ditangani secara menyeluruh oleh PT PLN UP3 Ternate. Warga berharap adanya evaluasi jaringan serta perbaikan permanen agar gangguan serupa tidak terus terjadi.


Selain itu, warga juga meminta PLN agar memberikan informasi yang lebih jelas setiap kali terjadi pemadaman, termasuk estimasi waktu perbaikan, sehingga masyarakat dapat mengantisipasi dampak yang ditimbulkan.


Sementara itu, Humas PT PLN UP3 Ternate, Asrul, saat dikonfirmasi terkait laporan pemadaman listrik di wilayah tersebut, menyampaikan bahwa pihaknya akan menindaklanjuti keluhan warga.


“Kami akan menyampaikan kendala ini ke bagian pelayanan untuk ditindaklanjuti,” ujar Asrul singkat.


Warga berharap PLN UP3 Ternate segera melakukan pengecekan teknis di titik yang kerap mengalami gangguan guna menjamin keandalan pasokan listrik, khususnya bagi masyarakat di wilayah Ternate Selatan. *

  • Listrik Padam hingga 4 Jam, Warga Kalumata Keluhkan Layanan PLN Ternate
  • 0

Terkini