
Kebakaran hutan dan lahan di Desa Daruba Morotai
Sinarmalut.com, Morotai – Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) terjadi di Desa Daruba, Kecamatan Morotai Selatan, Kabupaten Pulau Morotai, Rabu (26/11/2025). Ratusan meter lahan milik warga hangus terbakar dan sempat mengancam perumahan penduduk di sekitar lokasi.
Andi, salah satu warga yang tinggal di perumahan yang hampir terdampak, mengatakan api mulai terlihat sejak sore hari. Namun api membesar dengan cepat sekitar pukul 20.00 WIT.
“Mulai besar sekitar jam delapan malam. Dan tepat pukul 20.17 WIT saya langsung melaporkan ke Damkar karena api sudah dekat dengan perumahan warga,” ujarnya.
Menurut Andi, jarak api dengan salah satu rumah warga hanya tinggal sekitar lima meter. Kondisi itu membuat warga panik dan segera meminta bantuan.
Beruntung, unit Pemadam Kebakaran (Damkar) Pulau Morotai bergerak cepat menuju lokasi. Dalam waktu singkat, petugas berhasil melakukan pemadaman dan mencegah api merembet ke area perumahan.
“Syukur alhamdulillah, Damkar cepat datang sehingga api bisa dipadamkan dan tidak menyambar ke rumah-rumah warga,” kata Andi.
Hingga kini belum diketahui penyebab awal kebakaran lahan tersebut. Tidak ada laporan korban jiwa maupun kerusakan rumah warga dalam peristiwa ini. *