Pidato Bupati Morotai Rusli Sibua di gedung DPRD
Sinarmalut.com, Morotai - Tiga paradigma utama yang menjadi landasan Visi Bupati dan Wakil Bupati Morotai Periode 2025-2030 yakni Morotai Unggul, Morotai Adil, dan Morotai Sejahtera.
Ketiga paradigma utama itu antara lain, pertama; menjadikan Pulau Morotai unggul, kedua; Morotai adil, dan ketiga; Morotai sejahtera.
Dalam pidato di gedung DPRD Morotai, Rabu (12/03/2025), Bupati Rusli Sibua menyatakan pihaknya akan fokus kepada perbaikan ekonomi, menciptakan lapangan kerja, meningkatkan layanan dasar serta memberikan dukungan bagi kelompok-kelompok lemah untuk mewujudkan kesejahteraan bersama.
"Untuk wujudkan visi ini kami telah merumuskan 6 misi strategis dan beberapa program prioritas yang akan menjadi arah kebijakan kami selama 5 tahun kedepan," papar Bupati Rusli.
Lebih lanjut ia memaparkan 6 misi pemerintahan Rusli-Rio. Antara lain, pertama; membangun sumber daya manusia unggul, sehat, cerdas, produktif, berakhlak dan berbudaya. Kedua ; melaksanakan pengelolaan pembangunan yang berkelanjutan. Ketiga ; penguatan kolaborasi, inovasi teknologi digital yang unggul dan mensejahterakan. Keempat; memperkuat ekonomi masyarakat untuk kesejahteraan bersama. Kelima; menuntaskan kemiskinan, memperluas kesempatan berusaha dan menciptakan lapangan pekerjaan dan keenam; memulihkan kualitas politik hukum dan Ham dalam reformasi birokrasi yang berkeadilan.
"Kami yakini misi yang baru saja saya utarakan akan menjadi komitmen kita bersama oleh sebab itu kami membutuhkan kerjasama dengan segenap pemangku kepentingan terutama DPRD sebagai mitra sejajar dan representasi suara rakyat dan forkopimda kabupaten Pulau Morotai untuk turut menjadi tim sukses pembangunan untuk Morotai di 5 tahun kedepan," tutur Bupati.
"Kami juga telah mengarahkan TPAD untuk sesegera melakukan restrukturisasi anggaran agar program prioritas yang telah kami janjikan dapat segra terealisasi," akhirinya. *